Ayam bakar rica-rica ini bisa dijadikan menu makan sarapan, makan siang bahkan makan malam. Biasanya ayam bakar disajikan dengan pelengkap lalapan sayur mentah seperti kol, mentimun, kemangi tomat dan juga sambal. Bahan dari pembuatan ayam bakar ini tergolong mudah hanya dengan menggunakan beberapa bumbu dapur seperti bawang merah, putih, serai, asam, mentega, jahe dan kunyit.



Resep Ayam Panggang Rica-Rica Pedas Manis - Lifestyle Fimela.com


Berikut bahan-bahan yang harus disediakan untuk membuat ayam bakar rica-rica, yaitu sebagai berikut:


Bahan-bahan:

  • 1 ekor ayam broiler, ukuran sedang
  • 2 butir jeruk nipis, ambil airnya
  • 2 sdt garam
  • 4 sdm minyak untuk menumis


Haluskan:

  • 9 butir bawang merah
  • 22 buah cabai merah keriting
  • 2 buah cabai merah besar, buang bijinya
  • 5 cm jahe
  • 2 sdt garam
  • 3 batang serai, memarkan
  • 200 ml air


Cara membuat:

  1. Bersihkan ayam, potong menjadi empat bagian. Lumuri dengan air jeruk nipis dan garam.
  2. Diamkan selama 20 menit, kemudian bakar sampai dagingnya kaku dan kulit mengering.
  3. Angkat, pukul-pukul sampai memar dan tusuki dengan garpu. Bakar lagi sebentar.
  4. Panaskan minyak, tumis bumbu yang dihaluskan dan serai sampai harum dan matang. Beri air dan biarkan mendidih.
  5. Masukkan ayam yang sudah dibakar/panggang. Tutup wajan, masak sampai bumbu habis dan meresap pada ayam. Angkat.
  6. Kemudian bakar kembali sambil dioles dengan sisa bumbu sampai ayam matang.

Post a Comment